EFEKTIVITAS HYPNOTHERAPY DI PONPES NURUL FIRDAUS 

EFEKTIVITAS HYPNOTHERAPY DI PONPES NURUL FIRDAUS 

(CIAMIS, 11/09/2019). Efektivitas hyonotherapi terbukti sangat efektif  dalam penanganan rehabilitasi mental di Ponpes Nurul Firdaus. 

Rehabilitasi mental di Ponpes Nurul Firdaus diantaranya menggunakan metode hypnotherapy, selain menggunakan metode /teknik lainnya untuk mengatasi masalah pikiran, perasaan,  dan perilaku. 

Hipnoterapi merupakan metode yang tercepat apabila dibandingkan dengan metode psikoterapi konvensional. Misalnya dalam psikoterapi konvensional membutuhkan paling tidak 12 kali pertemuan untuk menyembuhkan fobia dan trauma, sedangkan dengan hipnoterapi kita hanya butuh 1 sampai 2 kali pertemuan saja untuk mengatasi fobia dan trauma sampai tuntas.

Dalam hipnoterapi orang tidak hanya duduk diam dan mendengarkan sugesti. Ketika hipnoterapi berlangsung, orang diajak berdiskusi untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi. Hipnoterapi yang lakukan bukan untuk supaya melakukan sesuatu sesesuai keinginan hypniterapist, melainkan agar orang  bisa mencapai keinginannya sendiri.

Hypnoterapist tidak akan membuat orang tidak berdaya. Malah sebaliknya,  akan membimbing  supaya  bisa menggunakan kekuatan pikiran orang sendiri untuk menyelesaikan masalah  atau untuk meraih tujuan.

Agar lebih memahami efektivitas hipnoterapi, ada baiknya jika memahami pikiran sendiri. Selama ini mungkin berpikir bahwa hanya punya satu pikiran. Sebenarnya, pikiran terdiri dari tiga bagian, yaitu Pikiran Sadar, Bawah Sadar dan Tidak Sadar.

Pikiran Tidak Sadar adalah pikiran yang mengoperasikan tubuh secara otomatis. Detak jantung, reproduksi sel, penyembuhan luka, sirkulasi darah dan sistem otomatis lainnya dikerjakan oleh Pikiran Tidak Sadar. Pikiran Tidak Sadar selalu aktif, meskipun tertidur pulas.

Selanjutnya, Pikiran Bawah Sadar yang merupakan bagian pikiran yang sangat dominan dan sering kali mengendalikan diri. Pikiran Bawah Sadar memuat kebiasaan, dorongan perasaan, keyakinan, persepsi, dan memori permanen.

Menurut seorang tokoh psikologi, Sigmund Freud, tindakan manusia sebagian besar berdasarkan program-program yang tertanam di Pikiran Bawah Sadarnya, bukan berdasarkan logikanya. Pikiran Bawah Sadar adalah tempat penyimpanan semua memori dan program-program pikiran. Program apapun yang ada di Pikiran Bawah Sadar, akan selalu menjadi dasar bagi tindakan.

Kemudian, Pikiran Sadar adalah bagian pikiran yang selalu bersifat logis dan rasional. Dengan berpikir logis dan rasional, bisa menciptakan kehendak atau keinginan untuk berubah. Namun ternyata kehendak saja tidak cukup untuk mewujudkan perubahan yang permanen, karena kehendak Pikiran Sadar selalu kalah apabila bertentangan dengan program yang tertanam di Pikiran Bawah Sadar.

Tujuan dari hipnoterapi adalah menghapus atau menanamkan program di Pikiran Bawah Sadar supaya perubahan yang dialami berlangsung dari dalam diri sendiri. Dengan mengubah program yang ada di Bawah Sadar, maka tidak perlu susah payah memaksa dirinya untuk menurunkan berat badan.**


Informasi dan Konsultasi HP/WA: 081323230058.

 

Pos terkait

banner 468x60